BERDIKARI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Rawas Utara (Muratara) bersinergi dengan Polri dan TNI menjamin perayaan malam tahun baru 2025 di daerah ini aman kondusif.
Mereka telah melaksanakan apel gelar pasukan dalam rangka pengamanan malam pergantian tahun, Selasa (31/12/2024).
Operasi ini melibatkan sejumlah instansi terkait, seperti Polri, TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan (Dishub), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Dinas Kesehatan.
Bupati Muratara, H. Devi Suhartoni mengatakan apel gelar pasukan ini merupakan bentuk kesiapan dan komitmen bersama untuk menciptakan situasi yang aman, tertib, dan kondusif di malam tahun baru 2025.
“Kami berharap dengan adanya pengamanan yang maksimal, masyarakat dapat merayakan malam tahun baru dengan aman dan nyaman,” ujarnya.
Sementara itu, Kapolres Muratara, AKBP Koko Arianto Wardani, S.I.K., M.H menyampaikan pihaknya akan melakukan pengamanan di berbagai titik strategis untuk mencegah gangguan keamanan.
Mereka memastikan kelancaran arus lalu lintas dan pelayanan masyarakat.
“Keamanan dan keselamatan masyarakat adalah prioritas utama, dan kami akan terus berkoordinasi dengan semua pihak untuk menjaga situasi tetap kondusif,” tegasnya.
Apel gelar pasukan ini juga menjadi momentum untuk meningkatkan sinergi antara Pemkab Muratara, Polres, TNI, dan instansi lainnya dalam menjaga ketertiban dan keamanan di malam tahun baru 2025.
“Dengan pengamanan yang terkoordinasi diharapkan wilayah Kabupaten Muratara tetap aman dan tertib, serta masyarakat dapat merayakan pergantian tahun dengan penuh suka cita,” tuturnya. (Mat)